Brimob Bone Respon Cepat, Warga Ucapkan Terima Kasih
BONE, TUNTAS.ID - Tim SAR Brimob Bone berhasil evakuasi batang pohon yang tersangkut di kabel Telkom di Jalan Dr Wahidin Sudirohusodo, kelurahan Macanang, kecamatan Tanete Riattang Barat, kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel), Minggu (02/10/2022) sore.
Pantauan di lokasi, pohon yang tersangkut di kabel Telkom tersebut terlihat sudah mengering.
Bahkan batang pohonnya sudah mulai lapuk, sehingga membuat warga sekitar merasa was-was jika ada melintas di bawahnya.
Namun berkat tim SAR Brimob Bone, pohon kering yang sudah lapuk tersebut berhasil dijatuhkan ke tanah meski awalnya sempat mengalami kesulitan.
Salah seorang personel dari tim SAR Brimob Bone dengan berani memanjat dan memotong bagian atas pohon tersebut, kemudian ditarik pake tali hingga batang pohon yang tersangkut berhasil disingkirkan.
Alimuddin salah seorang warga setempat merasa lega dan berterima kasih kepada tim SAR Brimob Bone.
"Tim SAR Brimob Bone dengan merespon cepat aduan warga. Saya sangat berterima kasih atas bantuannya mengatasi pohon tersebut," ucap Alimuddin kepada Tuntas.id.
"Sudah lama tersangkut, sejak terjadinya hujan deras disertai angin kencang beberapa minggu lalu," tambahnya. (**)
Posting Komentar