Gerak Jalan Indah Warnai Semarak HUT RI ke-78, Antusiasme Masyarakat Bone Cukup Tinggi
Antusiasme masyarakat saksikan gerak jalan indah antar pelajar di kabupaten Bone, Sulsel. Sabtu, (12/08/2023) sore. Foto: Icuk Tuntas.id |
BONE, TUNTAS.ID - Peringatan HUT Kemerdekaan RI kembali digelar dengan meriah dan memancing animo masyarakat untuk hadir turut meramaikan rangkaian kegiatan.
Seperti kegiatan Gerak jalan indah antar pelajar yang digelar Pemerintah Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan (Sulsel) pada hari ini. Sabtu, (12/08/2023) sore.
Sebanyak 23 Barisan dari tingkat SDN, tingkat SMP 18 barisan dan tingkat SMA 18 barisan yang mengikuti kegiatan gerak jalan indah tersebut.
Peserta gerak jalan tersebut dilepas langsung Bupati Bone H. A. Fahsar M. Padjalangi, dengan star di depan Rumah Jabatan Bupati Bone Jl. Petta Ponggawae pas depan titik km nol kota Watampone dan kembali finish ditempat yang sama.
Kelompok barisan pelajar masing-masing mengumandangkan yel-yel khas mereka di hadapan Bupati Bone dan para penonton.
Kegiatan gerak jalan indah ini memang dirasakan begitu semarak.
Pantauan di lokasi, antusiasme masyarakat umum menyaksikan lomba gerak jalan indah ini cukup tinggi mereka rela berpanas-panasan berdiri di bahu jalan.
Masyarakat umum dari berbagai wilayah di Kabupaten Bone datang menyaksikan kegiatan ini bahkan tak jarang orang tua siswa juga ikut hadir menyemangati anak-anak mereka yang ikut berbaris.
Rahayu (37) warga Kota Watampone yang menyaksikan gerak jalan ini, kepada Tuntas.id dirinya mengaku senang bisa melihat kembali keramaian perlombaan dalam rangka HUT RI seperti ini.
"Selain menyemarakan HUT Kemerdekaan RI Ke-78, juga untuk memupuk kebersamaan menjaga kedisiplinan, menjaga kesehatan dan mempererat tali silaturahmi," Ujarnya.
Menurutnya, gerak jalan indah ini merupakan kegiatan yang positif dan sangat bermanfaat bagi para siswa dan masyarakat.
"Momen ini juga sebagai ajang mempererat silaturahmi antar sekolah dan antar sesama masyarakat kabupaten Bone," kata Ayu.
Ayu juga berharap, kegiatan gerak jalan indah seperti ini bisa dilaksanakan di tahun-tahun yang akan datang dengan lebih meriah lagi.
"Semoga kedepannya kegiatan seperti ini hadir kembali lebih spektakuler dan lebih meriah." Harapnya.
Penulis: Icuk
Posting Komentar